News Update :
HIGHLIGHTS

Barcelona : bersiap bajak Yohan Cabaye

Jumat, 13 Juli 2012

Barcelona ternyata diam-diam juga mengagumi talenta asal Prancis yang musim lalu cemerlang bersama Newcastle, Yohan Cabaye.

El Barca disebut tengah mempertimbangkan menawar pemain tengah berusia 26 tahun tersebut sebesar 8 juta poundsterling kepada The Toon Army.

Harga tersebut sudah naik hampir dua kali lipat dibanding musim lalu, ketika Alan Pardew membelinya seharga 4,3 juta pounds dari Lille.

Kontrak Cabaye masih 4 tahun lagi di Newcastle, namun nama besar Barca ditakutkan Pardew membuat si pemain berpaling.

Sementara itu, Newcastle dikabarkan kalah dalam perburuan striker Twente Luuk de Jong yang tengah merapat ke Borussia Monchengladbach. (sun/lex)
Share this Article on :

0 komentar:

Posting Komentar

 

© Copyright sevenpion media 2010 -2011 | Powered by Blogger.com.